Kamis, (27/10/2023); Setelah perjuangan panjang yang dilakukan TIM Implementasi ISO selama 2 bulan lamanya akhirnya UIN Syahada Padangsidimpuan mendapat pengakuan Internasional berupa pengukuhan sebagai universitas yang berstandar internasional dengan meraih sertifikasi ISO 9001:2015 untuk Sistem Manajemen Mutu. ISO 9001:2015 adalah standar yang berlaku untuk berbagai jenis organisasi, termasuk institusi pendidikan yang telah memenuhi persyaratan standar dalam mengelola kualitas layanan yang diberikan kepada pelanggan (mahasiswa).
Acara seremonial penyerahan sertifikat ISO 9001:2015 dilaksanakan pada hari Jum’at tanggal 27 Oktober 2023 di Gedung Aula Biro. Acara tersebut turut dihadiri semua pimpinan, mulai dari Rektor, Para wakil Rektor, Kepala Biro, Ketua Lembaga, Kepala UPT, serta jajaran pimpinan fakultas dan prodi UIN. Dengan penuh keyakinan, saya menyerahkan bukti hasil kerja keras semua civitas UIN Syahada Padangsidimpuan berupa pengakuan bahwa UIN Syahada Padangsidimpuan juga diakui secara internasional karena ISO memiliki anggotanya dari sekitar 175 negara,” ujar Tirtana Brachnata, S.E., M.M, selaku direktur utama PT Indo Asia Internasional Solusi.
Tirtana menambahkan UIN Syahada Padangsidimpuan telah melalui serangkaian tahapan dalam proses sertifikasi ISO. Audit eksternal telah dilakukan selama 2 hari bersama Auditor dari PT Global Group (Atiek Soepriati, S.H) terhadap para pimpinan, Unit/Lembaga, dan Fakultas, dan telah mendapat rekomendasi dari auditor sebelum memutuskan pemberian sertifikasi.
Melalui sertifikasi, UIN Syahada Padangsidimpuan telah menunjukkan bahwa sebagai institusi pendidikan, kita telah memiliki sistem manajemen yang baik – sistem manajemen mutu dan tata kelola yang sudah diakui secara internasional, berkat kerja keras dari semua unsur yang terlibat sehingga penghargaan ini adalah milik kita bersama, oleh karena itu dirahapkan semua jajaran agar tetap komitmen dalam menjaga dan mempertahankan sertifikasi ini “ hal ini tegas disampaikan Rektor (Dr. H. Muhammad Darwis Dasopang, M.Ag)”
Dalam sambutannya ketua LPM (Dr. H. Akhiril Pane, S.Ag., M.Pd) Menyampaikan sertifikasi ISO merupakan langkah awal dalam perjalanan Universitas menuju akreditasi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Semua tim sangat was-was dalam menanti keputusan dari Auditor, Alhamdulillah per tanggal 24 Oktober Pak Tirta Menyampaikan Sertifikat ISO Untuk UIN Syahada Padangsidimpuan sudah terbit dan siap untuk diserahkan kepada UIN Syahada Padangsidimpuan.
Leave a Reply